- Porsi : 8 Orang
- Waktu Persiapan : 15 Menit
- Waktu Masak : 75 Menit
AYAM BAKAR PAPUA
Bahan 1 :
1 ekor ayam yang tidak terlalu besar di potong 8 bagian
Bahan 2 : (haluskan)
4 buah tomat besar
8 buah bawang merah
15 buah cabe rawit merah
1 sdt garam
Bahan 3 :
½ sdt Ladaku Merica Bubuk
1 sdt garam
Daun pisang secukupnya
Bahan 4 :
1 buah tomat potong dadu
5 buah cabe rawit merah, dirajang
6 buah bawang merah, dirajang
1 buah daun bawang, dirajang
2 buah air jeruk lemon cui/nipis
1 sdt garam
Cara Membuat :
1. Masukkan bahan 3 ke dalam potongan ayam lalu campur dan aduk rata kemudian diamkan sesaat.
2. Masukkan bahan 2 yang sudah dihaluskan ke dalam potongan ayam lalu aduk rata.
3. Masak dan ungkep ayam di penggorengan, sambil diaduk-aduk hingga air tomat habis meresap (redius) atau sampai ayam berubah warna.
4. Setelah ayam matang, letakkan dalam loyang yang dialasi daun pisang kemudian oven selama 35-45 menit dengan temperatur 180'C atau dibakar dengan arang kelapa.
5. Letakkan di atas piring kemudian siram dengan campuran bahan 4 di atasnya.
6. Sajikan.