resep dari :
Rudy Choirudin
Pesmol Ikan Kembung
Indonesia dikaruniai lautan yang luas dan kaya, sehingga kita beruntung bisa mencicipi beragam masakan dari berbagai jenis ikan. Salah satu yang istimewa adalah ikan Kembung. Rasanya tidak diragukan lagi, enak sekali. Apalagi kalau digoreng dan dibumbui dengan bumbu pasmol. Coba yuk menu ini bersama Rasa Sayange.
  • Porsi : 2 Orang
  • Waktu Persiapan : 30 Menit
  • Waktu Masak : 60 Menit

PESMOL IKAN KEMBUNG

 

Bahan 1:
3 ekor ikan kembung Banjar, siangi lalu kerat badannya masing-masing 4 keratan
250 minyak untuk menggoreng

Bahan 2 (haluskan):
1 sdm DESAKU Ketumbar Bubuk
3 siung bawang putih
3 cm kunyit
2 sdm air asam
1 sdt garam

Bahan 3 (haluskan):
3 siung bawang putih
3 buah bawang merah
4 buah cabe keriting
2 cm jahe
2 cm kunyit
2 cm lengkuas
2 butir kemiri

Bahan 4:
5 sdm minyak untuk menumis
2 lembar daun salam
2 batang serai dimemarkan
1 sdt garam

Bahan 5:
11/2 sdm gula pasir
1 sdm cuka
1 sdt LADAKU Merica Bubuk
100 ml air

Bahan 6:
6 buah bawang merah, belah 2 bagian
10 buah cabe rawit merah
2 buah cabe hijau, dirajang agak tebal
2 buah cabe merah, dirajang agak tebal
1 buah timun hijau, ambil dagingnya dan dipotong batang korek api agak tebal

Cara Membuat:


1.    Panaskan minyak goreng hingga panas betul. Haluskan bahan 2 kemudian lumurkan di seluruh permukaan ikan, kemudian goreng hingga kering.

2.    Tumis bumbu yang dihaluskan beserta daun salam, serai dan garam hingga harum dan matang. Tanakkan dengan memberi sedikit air. Masak kembali hingga airnya berkurang.

3.    Masukkan bahan 5, aduk rata beserta bahan 6 hingga cukup matangnya.

4.    Letakkan ikan kembung ke dalam piring saji, siram dengan bumbu pesmolnya.

5.    Hidangkan selagi panas.